16 November 2017

author photo
Biasanya perpustakaan memiliki kesan kuno dan suram. Walaupun begitu tak sedikit pula perpustakaan yang memiliki arsitektur megah. Sementara perpustakaan yang baru diresmikan di China ini memiliki desain futuristik yang menakjubkan.

China memang tak pernah setengah-setengah dalam membangun gedung megah. Menurut China Daily, bangunan megah adalah simbol kemakmuran. Biasanya dibangun di kota lapis kedua yang sedang bertumbuh untuk menaikkan pamor di mata dunia. 

The Eye of Binhai ©2017 MVRDV
Kali ini giliran Tianjin, salah satu kota lapis kedua di timur laut China yang menjadi tuan rumah salah satu struktur termegah di dunia. Adalah The Eye of Binhai, sebuah perpustakaan dengan desain futuristik yang dibangun di Distrik Kultural Binhai.

The Eye of Binhai mencakup area seluas 34.000 meter persegi dan terdiri dari 5 lantai. Perpustakaan memiliki area baca di lantai dasar, area lounge di bagian tengah dan kantor, ruang rapat, dan ruang audio-komputer di bagian atas.

The Eye of Binhai ©2017 MVRDV
Rak-rak bertingkat yang mengelilingi bagian dalam bangunan menampung hingga 1,2 juta buku. Bagian tengahnya membentuk auditorium melingkar dengan bola putih raksasa di pusatnya. Jika dilihat sekilas tampak seperti bola mata yang mengawasi segala penjuru perpustakaan.

The Eye of Binhai ©2017 MVRDV

Perpustakaan ini dirancang oleh firma arsitektur Belanda MVRDV bekerja sama dengan Tianjin Urban Planning and Design Institute. Hanya dibutuhkan tiga tahun untuk menyelesaikan pembangunan perpustakaan.

The Eye of Binhai ©2017 MVRDV
Bagaimana menurut kalian arsitektur dari perpustakaan ini, keren bukan !

(Ref: ikhsan, wowuniknya.net, merdeka, berbagai sumber)

Jumlah 0 komentar

Silahkan Berkomentar Dengan Selalu Mengikuti Peraturan. Kunjungi http://bit.ly/KomentarWU untuk mengetahui Kebijakan Komentar WowUniknya.net

Artikel Berikutya Next Post
Artikel Sebelumnya Previous Post

Baca Juga