Monyet biasanya senang sekali untuk memakan pisang maupun makanan lainnya, namun ada kejadian diluar nalar manusia terhadap seekor monyet, seperti kejadian yang berasal dari India ini.
Monyet kecanduan bensin |
Menurut Indian Express, Jumat 10 November 2017, para pengendara sepeda motor yang bekerja sebagai pedagang di Insaar Bazaar di Panipat, India, mengatakan mereka berulang kali kembali ke sepeda motor mereka setelah bekerja dan menemukan sepeda motor telah dikuras bahan bakarnya oleh pencuri yang tidak dikenal.
Para pengendara motor itu lalu sepakat untuk menangkap basah dan merekam aksi pencuri bensin misterius itu. Dan mereka sungguh terkejut karena pelakunya adalah seekor monyet.
Mereka mengatakan monyet itu akan duduk tenang di samping sepeda motor.
Kemudian, setelah tidak ada orang lain di sekitarnya, dia mulai melakukan aksi pencurian bensin dengan cara meminumnya langsung dari selang pembuangan bensin.
"Monyet itu jelas kecanduan bensin," kata Gaurav Leekha, yang mengelola sebuah organisasi sukarelawan di kota tersebut.
"Monyet itu bahkan menolak diberi makan pisang dan kacang jika ada orang yang menawarkannya," katanya.
Leekha berkata monyet itu tidak akan menimbulkan ancaman bagi manusia.
"Dia tidak akan merepotkan orang karena mungkin karena sudah terlalu mabuk," katanya.
Para pedagang menyatakan monyet tersebut kini telah berhenti menyasar sepeda motor mereka.
Itu terjadi setelah monyet itu berulang kali diusir dari tempat parkir ketika mendekat.
Berikut Videonya :
(Ref: ikhsan, wowuniknya.net, sooperboy, Indian Express, berbagai sumber)
Jumlah 0 komentar
Silahkan Berkomentar Dengan Selalu Mengikuti Peraturan. Kunjungi http://bit.ly/KomentarWU untuk mengetahui Kebijakan Komentar WowUniknya.net