Mobil adalah kendaraan darat yang digerakkan oleh tenaga mesin, beroda empat atau lebih (selalu genap), biasanya menggunakan bahan bakar minyak (bensin atau solar) untuk menghidupkan mesinnya. Mobil kependekan dari otomobil yang berasal dari bahasa Yunani 'autos' (sendiri) dan Latin 'movére' (bergerak).
Dengan perkembagan teknologi yang kian begitu pesat, membuat apa saja semakin mudah dan cepat tak terkecuali dunia otomotif seperti beberapa mobil yang mempunyai teknologi yang canggih serta harganya yang sangat mahal.
Hypercar kerap dirayakan sebagai karya seni dan pencapaian tertinggi dunia otomotif. Tapi saat teknologi dan desain berpadu dalam kesempurnaan, harga kerap tak mengenal batas. Inilah daftar Hypercar paling mahal sejagad yang dilansir DW Indonesia.
1. Apollo Arrow - 1,1 Juta Dollar AS
![]() |
Apollo Arrow |
2. Ferrari La Ferrari Aperta - 1,4 Juta Dollar AS
![]() |
Ferrari La Ferrari Aperta |
Ferrari ingin menjawab tantangan teknologi hijau ketika meluncurkan La Ferrari yang menggunakan mesin elektrik 163 tenaga kud buat menyokong mesin konvensional V12 berdaya 963 tenaga kuda. Kini raksasa otomotif asal Maranello itu membuat varian tanpa atap yang bernama Aperta. Mobil seharga 1,4 juta Dollar AS ini cuma akan dibuat sebanyak 200 unit.
3. Arash AF10 Hybrid - 1,5 Juta Dollar AS
![]() |
Arash AF10 Hybrid |
Tren mesin hybrid kini mulai menghinggapi pasar mobil mewah. Arash AF10 yang dibuat oleh produsen otomotif kecil asal Inggris ini mencolok berkat penggunaan materi serat karbon di hampir semua bagian mobil. Tidak heran jika jet darat berdaya 550 tenaga kuda ini dibanderol seharga 1,5 juta Dollar AS.
4. Zenvo TS1 - 1,8 Juta Dollar AS
![]() |
Zenvo TS1 |
Diproduksi oleh sebuah perusahaan otomotif kecil asal Denmark, TS1 diklaim sebagai salah satu Hypercar paling langka di dunia. Kendaraan yang mampu melesat hingga kecepatan 375 km/jam ini dikembangkan khusus untuk digunakan di sirkuit balap. Namun demikian Zenvo TS1 tetap memiliki berbagai fitur kenyamanan untuk digeber di jalan raya.
5. Koenigsegg Regera - 1,9 Juta Dollar AS
![]() |
Koenigsegg Regera |
Dalam bahasa Swedia, "Regera" berarti "memerintah". Dan dengan m4esin berdaya 1500 tenaga kuda dan banderol seharga 1,9 juta Dollar AS, mobil ini pastinya masuk dalam kategori darah biru dunia otomotif. Koenigsegg mengklaim mobil hyper buatannya itu mampu mencapai kecepatan 100 km/jam dalam 2,8 detik dan cuma butuh 20 detik untuk mencapai 249 km/jam. Koenigsegg cuma akan membuat 80 unit Regera.
6. Bugatti Chiron - 2,7 Juta Dollar AS
![]() |
Bugatti Chiron |
Volkswagen tidak pernah bermimpi mendulang untung dari penjualan Bugatti Chiron. Sejak awal mobil yang dibanderol seharga 2,7 juta Dollar AS ini dibuat sebagai hadiah untuk pecinta otomotif. VW dikabarkan merugi jutaan Dollar AS untuk setiap unit yang terjual.
7. Pagani Huayra BC - 2,8 Juta Dollar AS
![]() |
Pagani Huayra BC |
Cuma ada 20 unit mobil Hypercar yang dibaptis dengan inisial milik Benny Caiola ini. Caiola adalah pelanggan pertama dan sekaligus teman dekat Horacio Pagani. Huayra BC adalah model teranyar seri Pagani Huayra yang cuma berjumlah 100 unit dan telah ludes dijual. Serupa seperti model pendahulunya, model Huayra BC yang seharga 2,8 juta Dollar AS telah habis diborong penggemar Pagani.
8. Lykan Hypersport - 3,4 Juta Dollar AS
![]() |
Lykan Hypersport |
Lykan Hypersport adalah Hypercar pertama yang diproduksi di Arab, tepatnya di Libanon. Pembuatnya adalah W Motors yang berbasis di Uni Emirat Arab. Lykan pertama kali dikenal publik dunia ketika tampil di film Furious 7. Saat ini cuma ada tujuh uni Lykan Hypersport yang semuanya telah habis dijual.
9.Aston Martin AM-RB - 3,9 Juta Dollar AS
![]() |
Aston Martin AM-RB |
Dikembangkan bersama tim Formula 1, Red Bull Racing, Aston Martin AM-RB hampir sepenuhnya terbuat dari serat karbon. Mobil seharga 3,9 juta Dollar AS ini didesain oleh duet jenius Formula 1, Adrian Newey dan Marek Reichman. Tidak heran jika Aston Martin membatasi jumlah produksi mobil mewah ini cuma 99 unit.
Baca Juga :
- Apa Agama Rasulullah Sebelum Diutus Menjadi Nabi? Berikut Penjelasannya
- Ingin Perut Rata Dalam Sebulan? Yuk Coba Minuman Ini!
- Mengenaskan, Bocah 11 Tahun Meninggal di Makan Sekelompok Ikan Piranha dan Hanya Menyisakan Tulangnya Saja
- 5 Negara Yang Diketahui Warganya tak Bertuhan "Ateis"
- Naudzubillah, Inilah Fenomena Kemungkaran di Setiap Akhir Tahun
(Ref: sandk, catatansandk.com, dw.com, wikipedia.org)
Jumlah 0 komentar
Silahkan Berkomentar Dengan Selalu Mengikuti Peraturan. Kunjungi http://bit.ly/KomentarWU untuk mengetahui Kebijakan Komentar WowUniknya.net