14 Mei 2016

author photo
OLEH STMIK RAHARJA
Dosen : Anita B. Wandanaya, AMtru,MM

ASPEK TEKNOLOGI

Semua teknologi adalah pedang bermata dua, ia dapat digunakan untuk tujuan baik dan jahat.
Seperti halnya teknologi komputer, orang yang memiliki keahlian dibidang komputer bisa membuat teknologi yang bermanfaat tetapi ada jyga yang melakukan ‘kejahatan’.

ASPEK HUKUM

Hukum untuk mengatur aktivitas di internet terutama yang berhubungan dengan kejahatan maya masih menjadi perdebatan. Ada dua pandangan mengenai hal tersebut :
  • Karakteristik aktivitas di inteenet yang bersifat lintas-batas, sehingg atidak lagi tunduk pada batasan-batasan teritorial
  • Sistem hukum tradisional (the existing law) yang justru bertumou pada batasan-batasan teritorial dianggap tidak cukup memadai untuk menjawab persoalan-persoalan hukum yang muncul akibat aktivitas di internet.
ASPEK PENDIDIKAN

Dalam kode etik hacker ada kepercayaan bahwa berbagi informasi adalah suatu hal yang sangat baik dan berguna dan sudah merupakan kewajiban (kode etik) bagi seorang hacker untuk membagi hasil penelitiannya dengan cara menulis kode yang “open-source” dan memberikan fasilitas untuk meng-akses informasi tersebut dan menggunakan peralatan pendukung apabila memungkinkan. Disini kita melihat adanya proses pembelajaran.

ASPEK EKONOMI

Hadirnya masyarakat informasi (information society) yang diyakini sebagai salah satu agenda penting masyarakat dunia ditandai dengan pemanfaatan internert yang semakin meluas dalam berbagai aktivitas kehidupan manusia.
Fenomena ini telah menempatkan ‘informasi’ sebagai komoditas ekonomi yang sangat penting dan menguntungkan.

ASPEK SOSIAL BUDAYA

Akibat  adanya Cyber Crime terhadap sosial dan budaya di Indonesia adalah ditolaknya setiap transaksi di internet dengan menggunakan kartu kredit yang dikeluarkan  oleh perbankan Indonsia, masyarakat dunia tidak percaya lagi, hal ini dikarenakan banyak kasus Credit Card Fraud yang dilakukan oleh netter asal Indonesia.


Download Materi PPT (HERE)

Pergunakanlah Materi Dengan Bijak!!!...............

Jumlah 0 komentar

Silahkan Berkomentar Dengan Selalu Mengikuti Peraturan. Kunjungi http://bit.ly/KomentarWU untuk mengetahui Kebijakan Komentar WowUniknya.net

Artikel Berikutya Next Post
Artikel Sebelumnya Previous Post

Baca Juga