07 Oktober 2017

author photo
Mayoritas anak kecil pasti pernah bermain petak umpet. Ini adalah jenis permainan yang tak hanya mengadu kecerdikan dalam mencari tempat persembunyian, tapi juga membuat berdebar karena harap-harap cemas menunggu.

Anak laki-laki asal Desa Shanhuang, Tiongkok, ini barangkali terlalu bersemangat mencari tempat bersembunyi sehingga tidak pikir panjang ketika masuk ke ruang super sempit yang ada di antara dua tembok pada 23 September lalu.

Seorang anak tersangkut disela tembok karena bermain petak umpet
Ruang sempit itu memiliki ujung selebar 10 cm dan 40 cm. Dikutip dari China Daily, anak berusia delapan tahun itu terjebak di tengah-tengah ruang yang memiliki lebar 20 cm. Ia berada di sana sejak pukul 16.00. Sekitar 30 menit kemudian, warga menghubungi pemadam kebakaran.

Seorang anak tersangkut disela tembok karena bermain petak umpet
Mereka baru sampai sekitar 45 menit setelahnya. Butuh waktu 10 menit untuk mereka berhasil mengeluarkannya tanpa membuatnya terluka. Dengan kata lain, anak itu terjepit selama lebih dari satu jam. Para pemadam kebakaran juga dilaporkan berusaha menenangkan anak tersebut selama proses penyelamatan.

Bukan sekali ini saja seorang anak terjepit tembok

Pada 2016 lalu seorang anak berusia enam tahun asal Tiongkok juga terjepit di antara tembok dan sama sekali tidak bisa bergerak. Ia pun menangis ketakutan. Keluarganya menghubungi pemadam kebakaran yang kemudian berusaha menariknya. Anak itu pun menangis dan berteriak kencang karena kesakitan. Perlu waktu satu jam untuk membuatnya dikeluarkan dari ruang sempit itu.

Bukan sekali ini saja seorang anak terjepit tembok
Kasus lainnya terjadi pada 2015 di mana dua orang anak laki-laki yang masing-masing berusia empat dan lima tahun mengalami kejadian serupa. Menurut laporan, keduanya berusaha mencari jalan pintas dan justru terperangkap di ruang sempit di antara dua 
rumah.

Pemadam kebakaran pun kesulitan mengeluarkan mereka karena posisi keduanya sudah terlalu jauh dari bagian ujung. Akhirnya mereka terpaksa merobohkan sebagian dinding agar bisa menyelamatkan anak-anak itu.

Bukan sekali ini saja seorang anak terjepit tembok
Petak Umpet, permainan ini bisa melatih anak beradu kecerdasan, kecermatan, dan kejelian. Anak-anak dilatih berpikir mencari tempat yang tepat untuk bersembunyi dan bagaimana cara bersembunyi untuk menghindar dari orang mencarinya. Permainan ini juga menjadikan anak lebih kuat dan tangkas secara fisik. Selain itu memberikan pendidikan pada anak untuk bermain sportif, jujur, dan kreatif. Namun jangan sampai permainan ini menjadi musibah yak...

(Ref: ikhsan, wowuniknya.net, idntimes, kaskus, chinadaily, berbagai sumber)

Jumlah 0 komentar

Silahkan Berkomentar Dengan Selalu Mengikuti Peraturan. Kunjungi http://bit.ly/KomentarWU untuk mengetahui Kebijakan Komentar WowUniknya.net

Artikel Berikutya Next Post
Artikel Sebelumnya Previous Post

Baca Juga