Flatulensi adalah keluarnya gas melalui anus atau dubur akibat akumulasi gas di dalam perut (terutama dari usus besar atau kolon). Peristiwa keluarnya gas disebut juga kentut atau sering disebut juga buang angin. Kentut biasanya ditandai dengan rasa mulas di perut.
Kentut terkadang menjadi suatu hal yang bisa membuat kita merasa malu bila terjadi pada saat yang salah, misalnya pada saat sedang berkumpul dan berdiskusi dengan teman-teman, namun tiba-tiba merasa ingin buang angin, bila mengeluarkan bunyi yang maka bisa membuat Anda malu, dan bila tidak berbunyi namun mengeluarkan aroma yang tidak sedap, maka dapat menjadi ajang saling tuduh.
Ilustasi Kentut |
Penyebab kentut selain faktor kandungan dalam makanan yaitu udara yang tertelan, makan terburu-buru (apalagi tanpa dikunyah), meminum soft drink, naik pesawat udara (karena tekanan udara lebih rendah), sehingga gas di dalam usus mengalami ekspansi & muncul sebagai kentut.
Banyak kentut yang diproduksi dalam sehari rata-rata setengah liter dalam setiap 14 kali kentut.Rata-rata, seseorang yang kentut 10 hingga 20 kali sehari masih dianggap normal.
Dalam frekuensi normal, kentut merupakan hal yang sehat karena menandakan sistem pencernaan khususnya gerakan peristaltik usus hingga anus berjalan dengan normal.
Dalam sebuah kasus memperlihatkan bagaiama rupa kentut jika dilihat dari inframerah, kentut yang dilihat dari inframerah terlihat seperti gas yang membara namun akan seketika menyebar kemana mana.
Seperti video yang diunggah akun riosk123 yang memperlihatkan seseorang yang sedang kentut menggunakan kamera inframerah dan apa yang terjadi kentut tersebut keluar dari dubur dan terlihat gas yang membara mengikuti alur angin.
Langsung saja yuk kita lihat bagaimana rupa kentut yang dilihat dari kamera inframerah.
Berikut Videonya :
(Ref: ikhsan, wowuniknya, youtube, berbagai sumber)
Jumlah 0 komentar
Silahkan Berkomentar Dengan Selalu Mengikuti Peraturan. Kunjungi http://bit.ly/KomentarWU untuk mengetahui Kebijakan Komentar WowUniknya.net