Kentut dianggap oleh masyarakat sebagai hal yang tabu (tetapi terkadang menghibur). Selain membuat ketidaknyamanan sosial, kentut yang berbau busuk bisa menyebabkan nyeri dan rasa tidak nyaman di perut.
Namun bagaimana jadinya jika seseorang kentut dapat menyebabkan orang lain terkena iritasi mata dan juga pusing, kejadian ini tentunya pernah dialami para penumpang penerbangan pada salah satu maskapai penerbangan Amerika Serikat.
Ilustrasi |
Pesawat dari Raleigh–Durham International Airport dari Charlotte, North Carolina itu tiba-tiba menjadi heboh ketika seorang penumpang mencium bau gas tersebut saat tiba di tempat tujuan.
Melansir dari Fox Carolina, Jumat, 28 Juli 2017, awak pesawat juga menghirup bau tersebut setelah para penumpang turun dari pesawat. Mereka juga mengeluhkan mengalami iritasi mata dan sakit kepala.
Pihak bandara segera menyuruh petugas untuk mengidentifikasi dan memeriksa awak kapal mengenai bau gas tersebut.
Perwakilan petugas mengatakan bau itu digambarkan sebagai gas yang keluar dari seseorang yang mengalami perut kembung.
Namun petugas American Airlines mengatakan bahwa pesawat memang memiliki masalah bau tapi menyangkal hal itu karena bau kentut seseorang.
"Bau gas di kabin itu bukan karena kentut seperti yang disebutkan sebelumnya," ujar Ross Feinstein, juru bicara maskapai tersebut. Namun dia tidak menjelaskan, bau itu sebenarnya berasal dari mana.
Baca Juga :
- 9 Lokasi Ini Ditinggalkan Orang Karena Angker dan Berbagai Alasan Lainnya
- Ini Rangking Bangsa Paling Dermawan Sedunia, No 7 Tak Disangka
- Mengerikan, Seekor Laba-laba Hidup di Dalam Lubang Telinga Wanita Asal Karnataka, India
- 5 Tempat di Dunia Paling Terlarang Untuk Dikunjungi Karena Berbagai Alasan
- Di Turki, Anak-anak yang Rajin Sholat Berjamaah ke Masjid Dapat Hadiah Sepeda
(Ref: ikhsan, wowuniknya.net, sooperboy, fox carolina, wikipedia, berbagai sumber)
Jumlah 0 komentar
Silahkan Berkomentar Dengan Selalu Mengikuti Peraturan. Kunjungi http://bit.ly/KomentarWU untuk mengetahui Kebijakan Komentar WowUniknya.net