Ilustrasi Badai Angin Tornado |
Berbagai macam bencana alam yang sering melanda beberapa daerah di dunia seperi gempa bumi, angin topan/tornado, tsunami, tanah longsor dan berbagai macam bencana alam lainnya yang mematikan.
Namun tahukan kalian bahwa ada beberapa negara di dunia ini yang aman dari ancaman bencana alam. PBB telah melakukan penelitian sejak 2011 mengenai laporan risiko dunia, untuk mencari di mana tempat yang paling rawan bencana alam seperti angin topan atau banjir.
Laporan tersebut memperhitungkan tidak hanya seberapa rentan suatu negara terhadap bencana, tetapi seberapa baik persiapan negara tersebut untuk menghadapi peristiwa bencana. Mereka mempertimbangkan faktor-faktor seperti infrastruktur transportasi, jaringan listrik, dan komunikasi.
Dilansir dari passportinfo, inilah 5 negara paling aman yang diprediksikan minim peluang ancaman terkena bencana alam.
1. Qatar
Pulau Reklamasi Qatar |
Dengan posisi yang berada di dalam Teluk Persia, negara ini terlindung dari badai tropis, serta jauh dari garis patahan, sehingga tidak ada gempa atau gunung berapi.
Sebagian besar daerah Qatar terdiri dari dataran tandus dan bukit pasir. Tanpa hutan, tidak ada risiko kebakaran hutan yang bisa mengamuk.
Sebagai negara yang kaya dari industri, Qatar juga memiliki infrastruktur yang berkembang dengan baik, di mana memungkinkan negara itu pulih dengan cepat jika ada bencana.
2. Malta
Popaye Village, Malta |
Meskipun negara ini terletak di dekat garis patahan lempeng Eropa, Malta baru mengalami tujuh gempa dalam 500 tahun terakhir.
Malta, seperti daerah Mediterania lainnya, tidak berisiko terkena angin topan, di mana pulau itu terakhir kali mengalami tornado besar pada 1550-an.
3. Arab Saudi
Al-Qurrayah, Arab Saudi |
Lokasi Saudi dan Qatar memang berdekatan, sehingga negara ini juga menjadi aman karenafaktor-faktor yang sempat disinggung di dua poin sebelumnya.
Arab Saudi jarang mengalami gempa atau kondisi cuaca berbahaya seperti banjir bandang atau badai debu.
Negara kerajaan ini juga merupakan salah satu yang terkaya di dunia, dengan infrastruktur yang dikembangkan dengan baik untuk menjaga warga aman jika terjadi bencana.
4. Barbados
Bridgetown, Barbados |
Negara ini bagian dari rantai kepulauan Windward, yang terletak di Karibia Timur, cukup dekat dengan benya Amerika Selatan.
Barbados tidak mengalami gempa dan tidak memiliki gunung berapi.
Iklim tropisnya yang lembab mencegah kebakaran hutan,
Bahaya terburuk di sana kemungkinan adalah tanah longsor akibat hujan lebat, dan itu pun risikonya sangat kecil.
5. Grenada
Grenada |
Negara pulau ini menikmati kurang lebih 49 tahun berturut-turut dengan keadaan bebas badai.
(ref: wowuniknya.net, passportinfo, berbagai sumber)
Jumlah 0 komentar
Silahkan Berkomentar Dengan Selalu Mengikuti Peraturan. Kunjungi http://bit.ly/KomentarWU untuk mengetahui Kebijakan Komentar WowUniknya.net