01 Oktober 2016

author photo
Setiap orang terkadang sering mengalami yang namanya insomnia. Insomnia adalah gangguan tidur. Insomnia sangat mengganggu dan membuat seseorang tidak nyaman. Tapi, tahukah anda? Insomnia kebanyakan dialami oleh kaum wanita, karena mempunya berbagai alasan. Yuk simak apa saja yang mempengaruhi seorang wanita yang mengalami insomnia!

1. Meski tak semuanya mengalami, insomnia biasanya dialami mereka yang sedang menjalani proses kehamilan

Kehamilan juga mempengaruhi
Perempuan hamil biasanya banyak yang dipikirkan, bahkan beberapa di antara mereka menjadi sangat tegang karena meningkatnya rasa cemas dan kekhawatiran. Hal ini juga terkait dengan perubahan secara fisik yang dialami wanita hamil sehingga mereka merasa sulit tidur.

2. Insomnia pada cewek juga berhubungan dengan perubahan hormon yang terjadi saat perimenopause atau menopause

Karena Perubahan hormon
Sulit tidur sering dialami oleh wanita yang akan menopause atau wanita yang sedang menopause. Ini adalah efek samping yang normal dan biasanya disebabkan oleh gejala menopause. Penderita biasanya mengalami rasa panas di daerah wajah, dada, dan anggota tubuh lainnya yang menyebabkan dia susah tidur.

3. Kamu yang sedang PMS (premenstrual syndrome) juga bisa terkena insomnia karena suhu tubuhmu meningkat

Saat PMS juga mempengaruhi
PMS terjadi sebelum masa haid atau menstruasi, walaupun kadang-kadang berlangsung sampai masa haid tiba. Saat itu terjadi, ketidakseimbangan hormon estrogen dan progesteron dapat membuatmu gelisah, bad mood, termasuk sulit tidur alias insomnia.

4. Cewek lebih rentan terhadap masalah kecemasan, depresi, dan sejenisnya. Karena itu mereka lebih mudah terkena insomnia

Depresi, stress dan lainnya juga mempengaruhi
Kaum hawa dianggap lebih mudah depresi, merasa sedih, dan kecewa. Mereka juga mudah cemas sehingga banyak sekali hal yang dipikirkan. Hal ini membuat mereka lebih sulit tidur dibandingkan para cowok yang cenderung cuek.

5. Kesibukan para cewek yang terkadang harus dilakukan sampai malam hari, tak luput jadi penyebab insomnia juga

Kesibukan yang dilakukan malah hari juga mempengaruhi
Orang bilang, jam kerja perempuan itu dari matahari terbit sampai mata suami terbenam. Karena itu, perempuan sering kali masih melek hingga larut malam dan jam tidur mereka akhirnya kurang. Kebiasaan ini menyebabkan para perempuan terkena insomnia.

6. Hati-hati! Insomnia itu sering disepelekan, padahal konsekuensinya jangka panjangnya

Jangan sepelekan insomnia
Insomnia ternyata bisa berlanjut menjadi penyakit stroke, jantung, kematian, hipertensi, hingga obesitas.

Di Amerika, menurut National Sleep Foundation, ada sekitar 40 juta orang yang terkena insomnia tiap bulannya. Kamu yang terkena insomnia harus menghindari kafein dan alkohol agar waktu tidurmu bisa lebih teratur. Hindari juga lingkungan yang tidak mendukung, misalnya menghindari orang yang mendengkur.


Insomnia memang menganggu. Niatanmu untuk bangun pagi dan bebas beraktivitas keesokan harinya pun ikut sia-sia karena sulit tidur di malam harinya. Karenanya, kamu para cewek dianjurkan untuk lebih peka terhadap kesehatan dan risiko munculnya berbagai penyakit akibat insomnia sejak dini. (diahanggra, hipwee.com)

Jumlah 0 komentar

Silahkan Berkomentar Dengan Selalu Mengikuti Peraturan. Kunjungi http://bit.ly/KomentarWU untuk mengetahui Kebijakan Komentar WowUniknya.net

Artikel Berikutya Next Post
Artikel Sebelumnya Previous Post

Baca Juga