05 Desember 2016

author photo
Pantai adalah sebuah bentuk geografis yang terdiri dari pasir, dan terdapat di daerah pesisir laut. Daerah pantai menjadi batas antara daratan dan perairan laut. Panjang garis pantai ini diukur mengeliling seluruh pantai yang merupakan daerah teritorial suatu negara.

Menurut koreksi PBB tahun 2008, Indonesia merupakan negara berpantai terpanjang keempat di dunia setelah Amerika Serikat (AS), Kanada dan Rusia. Panjang garis pantai Indonesia tercatat sebesar 95.181 km.

Garis pantai adalah batas pertemuan antara bagian laut dan daratan pada saat terjadi air laut pasang tertinggi. Garis laut dapat berubah karena adanya abrasi, yaitu pengikisan pantai oleh hantaman gelombang laut yang menyebabkan berkurangnya areal daratan.

Negara yang punya garis pantai panjang miliki kekayaan laut berjumlah besar. Karena ukurannya, beberapa negara berlahan luas di dunia termasuk kategori ini. Juga negara-negara kepulauan. Antara lain Indonesia.

10. Selandia Baru

Garis pantai Selandia Baru
Garis pantai Selandia Baru panjangnya 15.134 km. Negara ini tidak termasuk yang berukuran besar. Tetapi Selandia Baru yang terletak di samudera Pasifik, di sebelah tenggara Australia, terdiri dari dua pulau besar. Karenanya garis pantainya termasuk yang paling panjang.

9. Amerika Serikat

Foto: Colorado, AS.
Garis pantai AS panjangnya 19.924 km. Dari segi ukuran, negara Paman Sam ini adalah keempat yang terbesar di dunia, dan memiliki wilayah laut ketiga terbesar di dunia. Tetapi panjang garis pantainya hanya di peringkat ke sembilan di dunia. 

8. Norwegia

Foto: taman nasional Nordre Isfjorden.
Panjang garis pantai Norwegia 25,148 km. Norwegia termasuk kelompok negara Skandinavia. Pantainya berada di Samudera Atlantik bagian utara dan Laut Barents. 

7. Australia

Foto: Green Island di gugusan karang Great Barrier Reef dekat Cairns, Queensland.
Panjang garis pantainya 25.760 km. Walaupun Australia adalah benua terkecil di dunia, tapi ukurannya tetap besar. Cukup besar untuk jadi negara ke enam terbesar di dunia, dengan garis pantai ke tujuh terpanjang di dunia. Ini juga negara terbesar yang tidak punya perbatasan di daratan. 

6. Jepang

Foto: Hiroshima.
Panjang garis pantainya: 29.751 km. Dalam daftar peringkat ini, Jepang termasuk negara yang berukuran kecil. Tapi Jepang, yang hanya menduduki tempat ke-62 dari segi luasnya, dari segi panjang garis pantai berada di posisi ke enam. Penyebabnya, sama seperti negara lainnya dalam daftar ini: negara kepulauan. 

5. Filipina

Foto: provinsi Mindoro.
Garis pantai Filipina: 36.289 km. Filipina hanya negara ke-73 terbesar di dunia. Garis pantainya yang panjang merupakan gabungan dari garis pantai pulau-pulaunya. 

4. Rusia

Foto: kawasan Kamchatka.
Garis pantai Rusia mencapai 37.653 km. Rusia adalah negara berukuran paling besar di dunia, dan memiliki wilayah laut ke dua terbesar di dunia. 

3. Greenland

Greenland
Negara ini terletak di bagian utara samudera Atlantik. Greenland adalah pulau terbesar di dunia. Dengan 44.087 km negara ini duduk di posisi ketiga dalam peringkat garis pantai terpanjang. Jumlah penduduknya hanya sekitar 56.000 orang.

2. Indonesia

Gugusan batuan yang menjulang di perairan Indonesia
Indonesia adalah negara kepulauan terbesar di dunia. Garis pantai pulau-pulau Indonesia panjangnya: 54.716 km. Banyaknya pulau di Indonesia jadi penjelasan panjangnya garis pantai.

1. Kanada

Perairan di Kanada dengan latar pegunungan
Panjang garis pantai Kanada 202.080 km. Negara ini juga jadi negara dengan wilayah perairan paling besar di dunia. Dari segi ukuran, Kanada adalah negara terbesar kedua.

Baca Juga :
  1. Akan Hadir Emoticon Wanita berhijab di Pertengahan Tahun 2017
  2. Wasit Indonesia Vs Vietnam Membuat Penonton Salah Fokus!
  3. Subhanallah, Tanda Kiamat Sudah Mulai Muncul Di Tanah Jazirah Arab
  4. Viral, Setelah Kasus Gaun Sekarang Giliran Sandal Yang Bikin Geger Media Sosial, Biru Hitam atau Putih Emas?
  5. Inilah 7 Negara Dengan Tingkat Perselingkuhan Tertinggi di Dunia!

(Ref: sandk, catatansandk.com, dw.com, wikipedia.org, berbagai sumber)

Jumlah 0 komentar

Silahkan Berkomentar Dengan Selalu Mengikuti Peraturan. Kunjungi http://bit.ly/KomentarWU untuk mengetahui Kebijakan Komentar WowUniknya.net

Artikel Berikutya Next Post
Artikel Sebelumnya Previous Post

Baca Juga