08 Oktober 2016

author photo
Menurut laman Wikipedia Pakaian adalah bahan tekstil dan serat yang digunakan sebagai penutup tubuh. Pakaian adalah kebutuhan pokok manusia selain makanan dan tempat berteduh/tempat tinggal (rumah). Manusia membutuhkan pakaian untuk melindungi dan menutup dirinya. 

Baru-baru ini negara adidaya Amerika Serikat meluncurkan produk pakaian atau busana khusus wanita yang uniknya pakaian ini dilengkapi dengan kantung yang bisa menyimpan senjata. Tidak hanya pakaian saja The Well Armed Woman juga meluncurkan celana, ikat pinggang hingga pakaian dalam yang dapat meyimpan senjata, menarik bukan.

Mengingat kejahatan yang semakin meningkat khususnya yang menjadi korban paling tinggi ialah kaum hawa, maka produsen The Well Armed Women membuat pakaian unik ini yang bisa membawa senjata tanpa ketahuan oleh siapapun. Seperti yang kita ketahui produsen ini adalah produsen pembuat perlengkapan keamana khusus perempuan. Produk ini pun diluncurkan pada tanggal 07 Oktober 2016 kemarin di Ghent, New York, Amerika Serikat. Mau tau produk apa sajakah yang bisa menyimpan senjata ini, yuk kita simak foto-fotonya dibawah ini...

Seorang model menunjukkan penyimpanan senjata di balik baju saat pameran busana bersenjata khusus perempuan di Ghent, New York, AS
Model menunjukkan bagian pakaian dalam yang dapat menyimpan senjata.
Model menunjukkan sarung senjata yang dapat dipasang di tungkai.
Seorang model menunjukkan penyimpanan senjata di balik baju saat pameran busana bersenjata khusus perempuan di Ghent, New York, AS
Seorang model memamerkan ikat pinggang Belly Band yang dapat menyimpan senjata.
Model menunjukkan bagian pakaian dalam yang dapat menyimpan senjata.
Tas yang dirancang bisa untuk menyimpan senjata.
Model menujukkan tas pinggang yang dirancang untuk menyembunyikan senjata.


(sandk, Brendan McDermid, merdeka.com, reuters.com)

Jumlah 0 komentar

Silahkan Berkomentar Dengan Selalu Mengikuti Peraturan. Kunjungi http://bit.ly/KomentarWU untuk mengetahui Kebijakan Komentar WowUniknya.net

Artikel Berikutya Next Post
Artikel Sebelumnya Previous Post

Baca Juga