20 Oktober 2016

author photo
Beberapa waktu yang lalu tepatnya pada tahun 2015 kemarin ada insiden yang cukup mengerikan dan membuat kaget siapa saja.

Dengan zaman yang sudah serba teknologi begini, komputer memang menjadi salah satu benda wajib yang hampir dipakai semua orang. Lewat perangkat komputer, kamu bisa menemukan informasi. Namun lewat komputer pula, kamu juga bisa bertemu dengan sosok hantu secara langsung! Hmmp, apa itu benar?

Yap, kondisi demikianlah yang kini tengah dirasakan oleh pengguna internet (netizens) di Jepang sana. Halaman pencarian Yahoo Jepang tengah dikejutkan dengan munculnya penampakan mengerikan yang bakal menggedor-gedor monitormu. Penampakan itu bakal muncul jika kamu tanpa sengaja menuliskan kata 'gagababa' dalam huruf Jepang 'ががばば'.

Jangan ketik gagababa di Yahoo Jepang
Kalau kamu termasuk yang penasaran, maka kamu bisa mencoba berkunjung ke halaman Yahoo Jepang. Dalam kolom pencarian, silahkan tulis 'gagababa' dengan huruf Jepang. Pastikan kamu sudah menyalakan speaker atau headphone supaya bisa mendengarkan suaranya dengan maksimal. Nantinya kamu bakal diperingatkan dengan bakal muncul suara dan gambar yang mengganggu, seperti dilansir 9gag.

Jika kamu tak masalah dengan munculnya penampakan, maka tunggu saja sejenak karena bakal muncul sosok gadis menggedor-gedor monitormu sambil berteriak. Lalu secara tiba-tiba ada sosok hitam mengerikan yang menarik gadis itu dan menghilang begitu saja.


Banyak netizens yang bertanya-tanya, apakah maksud kata 'gagababa' itu. Salah seorang netizens dengan akun amg2opplznerf mencoba menjawab, 'Sebetulnya aku tak begitu tahu. Hanya saja itu seperti sebuah pesan dari siswi yang tiba-tiba menghilang dan kurasa itu adalah sesuatu seperti, TOLONG, TOLONG TOLONG'.

Baca Juga :

  1. Menyeramkan, Inilah 5 Angka Yang Dianggap Paling Sial Dari Seluruh Dunia
  2. Video Rekaman Teror Dokter Berjubah Hitam

Namun terungkap pula bahwa insiden 'gagababa' ini hanyalah sebuah promosi film horor Jepang yang bakal rilis pada Sabtu (28/11). (Ref: sandk, kapanlagi.com, youtube, matome.naver.jp)

Jumlah 0 komentar

Silahkan Berkomentar Dengan Selalu Mengikuti Peraturan. Kunjungi http://bit.ly/KomentarWU untuk mengetahui Kebijakan Komentar WowUniknya.net

Artikel Berikutya Next Post
Artikel Sebelumnya Previous Post

Baca Juga