28 Agustus 2016

author photo
Acara pada televisi memang menjadi daya tarik hiburan tersendiri bagi banyak orang. Semakin menarik acaranya semakin tinggi pula rating yang di dapat stasiun tv yang menayangkannya. Terkadang untuk menarik penonton, banyak stasiun tv yang membuat acara yang aneh dan nyeleneh yang tentunya berbahaya. Anehnya kendatipun berbahaya acara televisi kontroversial tersebut malah mendapat rating tinggi. Acara televisi apa saja tersebut? Berikut informasinya.

1. Born In The Wild (Tayang Di Lifetime Channel Pada Tahun 2014)


Born In The Wild memang reality show lain dari pada yang lain. Sesuai namanya yang berarti lahir di alam liar, Born In The Wild menyajikan konsep acara tentang seorang wanita yang melahirkan di alam liar. Dalam acara yang tayang di Lifetime Chanel ini, mereka menawarkan pada Ibu-Ibu yang tengah hamil untuk mencoba pengalaman melahirkan di alam liar tanpa bantuan medis moderen. Hal tersebut tentunya merupakan hal yang sangat berbahaya baik itu untuk sang Ibu maupun si jabang bayinya, karena jika sampai terjadi kesalahan, nyawa keduanya bisa dalam bahaya. Namun aneh tapi nyata, konsep acara yang sedemikian konyolnya mendapat banyak ibu hamil yang tertarik untuk menjadi peserta. Bagaimana teman tertarik mencoba?

2. Deadliest Catch (Tayang Di Discovery Channel Pertama Kali Pada Tahun 2005)


Deadliest Catc merupakan acara televisi yang diproduksi oleh Original Production untuk Discovery Channel. Dari namanya saja konsep acara ini sudah terdengar menakutkan dan pastinya berbahaya. Reality show yang telah memasuki musim ke 12 dalam penayangannya ini mengusung konsep untuk merasakan pengalaman bekerja sebagai nelayan di perairan yang berbahaya, tak hanya dapat menewaskan hasil tangkapannya, melainkan dapat membunuh nelayannya juga. Deadline Catch pertama kali tayang di Discovery Channel pada 12 April 2005 dan disaksikan di 200 negara. Bagi peserta yang ingin mengikuti reality show ini harus siap mental dihadapkan dengan situasi yang berbahaya dengan resiko cidera dan juga kematian. Para peserta harus siap untuk menghadapi badai, terjun ke ais es dan bahkan berurusan dengan Kait baja yang jika tak ditangani dengan hati-hati bisa jadi boomerang bagi yang menggunakanya. Saking berbahayanya tidak jarang peserta yang mengikuti reality show ini berakhir di kuburan, sebuah tantangan yang terlalu mahal jika dibayar dengan nyawa.

3. Killer Karaoke  (Tayang Di TruTv Pada 23 November 2012 - 17 Apri 2014)


Dari namanya saja reality show ini sudah tampak menakutkan. Killer Karaoke merupakan reality show Amerika yang ditayangkan di TruTV pada tanggal 23 November 2012 - 17 Apri 2014. Konsep utama dari acara ini sebenarnya sangat sederhana, para peserta diwajibkan menyelesaikan lagu yang diputar dengan cara berkaraoke dengan sedikit "tantangan kecil". Tantangan kecil yang dibilang tersebut bukanlah artian sebenarnya, para peserta meneruskan lagu sambil berada di di dekat anjing yang galak, berjalan melalui labirin kaktus yang sempit, melakukan cabut bulu kaki dengan waxing hingga yang paling parah adalah berendam di dalam aquarium yang dipenuhi dengan ular. Tantangan kecil yang penuh kegilaan tersebut tentunya menimbulkan masalah, seperti terpeleset hingga jatuh dan mengakibatkan patah tulang.

4. Jackass (Tayang Di MTV Tahun 2000-2002)

ackass merupakan acara reality show Amerika berbahaya yang ditayangkan di MTV pada tahun 2000-2002. Dalam acara reality show ini dipertontonkan adegan peserta yang sangat berbahaya, seperti diseruduk banteng, lidah dicapit udang atau kepiting, menelan minyak mentah, melukai diri sendiri, melompat dari atas dengan hanya berbekal payung, menabrakan diri di mobil, berjalan dengan hanya seutas tali di kandang buaya, dan banyak lagi adegan berbahaya lainnya. Saking terkenalnya acara ini sampai dibuatkan film dan video gamenya. Kendatipun tujuannya hanya menghibur dan mendapat rating yang tinggi, tetap saja acara ini sangat berbahaya dan meninmbulkan cedera yang cukup serius.

5. The Jump (Tayang Di Chanel 4 Tiap Musim Dingin Dari Tahun 2014-Sekarang)


The Jump merupakan acara reality show Inggris yang mempertunjukan olahraga winter sport, segala macam olahraga yang dilakukan saat musim dingin. Kendatipun terlihat mengasikan dan menyenangkan, olahraga semacam ini tetaplah berbahaya karena dilakukan pada suhu yang ekstrim sehingga menimbulkan resiko cedera yang lebih parah. Reality show yang sekali ditayangkan ini minimal berlangsung selama 7 hari. Sampai sekarang tayangan reality show The Jump telah tayang sebanyak 3 kali, yaitu seri pertama pada 26 Januari - 3 Februari 2014, seri kedua pada 1 Februari - 9 Februari 2015, dan seri ketiga pada 31 Januari - 6 Maret 2016. Musim pertama sampai ketiga acara tersebut telah banyak membuat cedera pesertanya. Maka tidak heran media terkemuka seperti CNN, The Guardian, New States Man dan The Sun, menyebut kalau The Jump merupakan reality show paling berbahaya di dunia.

Sumber Anehtapinyata (berbagai sumber)

Jumlah 0 komentar

Silahkan Berkomentar Dengan Selalu Mengikuti Peraturan. Kunjungi http://bit.ly/KomentarWU untuk mengetahui Kebijakan Komentar WowUniknya.net

Artikel Berikutya Next Post
Artikel Sebelumnya Previous Post

Baca Juga