21 Juni 2016

author photo
Museum adalah institusi permanen, nirlaba, melayani kebutuhan publik, dengan sifat terbuka, dengan cara melakukan usaha pengoleksian, mengkonservasi, meriset, mengomunikasikan, dan memamerkan benda nyata kepada masyarakat untuk kebutuhan studi, pendidikan, dan kesenangan. Karena itu ia bisa menjadi bahan studi oleh kalangan akademis, dokumentasi kekhasan masyarakat tertentu, ataupun dokumentasi dan pemikiran imajinatif pada masa depan. Sejak tahun 1977, setiap tanggal 18 Mei diperingati sebagai Hari Museum Internasional. Sumber Wikipedia Bahasa Indonesia.

Biasanya yang kita tahu museum adalah tempat penyimpanan barang-barang yang bernilai sejarah, namun bagaimana jadinya jika museum menyimpan barang-barang yang mengerikan, tentu saja hal ini akan menarik bagi para pengunjung. Dilansir melalui laman listverse.com, (21/06/10) ada sekitar 10 10 Museum Paling Menyeramkan Di Dunia yang menyimpan koleksi yang tidak biasanya. Museum apa sajakah itu, berikut ulasannya...

10. House on the Rock


House On The Rock Awalnya dirancang untuk rumah koleksi apapun, museum ini sebenarnya adalah bekas rumah pribadi yang terletak di atas Deer Shelter Rock, Wisconsin  dan pertama kali dibuka pada tahun 1959. Rumah ini mengkoleksi dan memamerkan barang-barang yang menarik seperti penciptaan kembali kota-kota di Amerika pada awal abad kedua puluh dan model 200 kaki rakasa monster laut. Terdengar tidak menakutkan bukan, namun seluruh koleksi pada dasarnya dibiarkan membusuk dalam kegelapan di dalam kamar yang berdebu. Sekarang bayangkan sebuah ruangan -ruangan yang penuh dengan bau busuk di mana Anda ingin segera keluar dari ruangan tersebut. Dengan banyaknya manekin manekin yang berserakan dan membusuk ditambah dengan  alat musik rusak tua yang terdengar seperti sebuah simfoni yang ditulis dari neraka!. Berani coba

9. Psychiatric Museum Glore


Siapa yang tidak ingin mengunjungi sebuah museum yang bernuansa sejarah proklamator maupun sejaranh dari sebuah negara! namun beda halnya dengan museum yang didedikasikan untuk sejarah pengobatan kejut listrik dan lobotomi, seperti Psychiatric Museum Glore ini. Tetapi bagi mereka yang memiliki rasaingin tau museum Glore Psychiatric adalah museun yang tepat untuk Anda. Museum inipun memamerkan dan menampilkan sejarah 130 tahun lalu dari rumah sakit jiwa yang menggambarkan sejarah pengobatan kesehatan mental melalui berbagai usia. Jangan lupa untuk memeriksa daerah pengobatan kuno dimana anda bisa melihat cara untuk mengatasi pendarahan pasien dan diorama yang menarik yang akan membawa Anda langkah demi langkah untuk mengikuti operasi psychosurgical.

8. Ventriloquist Museum New Haven


Di Fort Mitchell, Kentucky ada sebuah museum yang berisi baris demi baris yang berisikan hanya dummies ventriloquist tua. Setiap kursi di teater berisikan boneka di dalamnya - pada kenyataannya, ketika Anda mengunjungi museun ini Anda harus berdiri di atas panggung karena tidak ada ruang gerak lain selain selain di atas panggung. Dijaman sekarang ini kebanyakan orang tidak menderita Autonomatonophobia (rasa takut angka manusia buatan) tapi beberapa orang masih takut akan rasa gelisah ketika melihat boneka buatan bhkan terkesan sangat mengerikan dan kita pasti berfikir boneka tersebut bisa hidup seperti boneka Chuckie

7. Catacombs of Palermo


Museum ini tadinya tidak dibuat menjadi sebuah museum, melainkan sebagai sebuah pemakaman pada abad ke-16 itulah yang terjadi pada  Catacombs of Palermo yang telah menjadi salah satu museum kematian.  Di dalam museum ini Anda dapat melihat ratusan mayat baik biksu maupun anggota lokal masyarakat dan museum ini berlokasi di Palermo, Sisilia, Italia selatan. Mayat-mayat dengan rapi berbaris di sepanjang dinding, dan mayat yang dibariskan masih menggunakan pakaiannya untuk dikuburkan. Mayat yang dimasukkan ke dalam katakombe adalah mayat pada abad ke-16 dan pemakaman terakhir adalah Rosalia Lombardo pada tahun 1920-an dan baru-baru ini saudara Silvestro dari Gubbio yang telah meninggal ditempatkan ke dalam katakombe.. Udara dingin dan lingkungan kering membuat jenazah terjaga dengan sangat baik dan juga sangat terpelihara dengan baik, seakan mayat-mayat tersebut hanya tertidur lelap. Tetapi tetap saja museum ini membuat para pengunjung merasakan kengerian yang selalu menghantui.

6. London Dungeon


London Dungeon memang sangat terkenal. Mungkin anda akan bertanya-tanya mengapa museum ini bisa sangat terkenal. Terutama karena museum ini memang sangat menakutkan. The London Dungeon didirikan pada tahun 1974 oleh Annabel Geddes. Pada awalnya museum ini dirancang untuk museum sejarah yang menggambarkan adegan berdarah Selain itu, penjara ini pun menampilkan pilihan perangkat penyiksaan yang mengerikan pada abad pertengahan. Jika Anda pergi ke London Dungeon siap-siap untuk terkejut ketakutan dan bersiaplah untuk mengantri dalam waktu yang cukup lama karena museum ini juga menawarkan kengerian beserta hiburan yang bisa membuat adrenalin anda melonjak.


5. Lombrosp’s Museum of Criminal Anthropology


Cesare Lombroso mendirikan sebuah sekolah kriminologi di Italia. Hal ini tidak mengherankan bahwa museum ini diisi dengan objek dari karyanya yang tentunya sangat menakutkan. Dikombinasikan dengan koleksi mengerikan dari berbagai kejahatan, senjata yang digunakan untuk menyembelih manusia, dan kepala manusia, bahkan Lombroso sendiri diawetkan secara sempurna di dalam botol formaldehida. Jika Anda tertarik dengan dunia kejahatan - atau hanya ingin menghabiskan hari menatap tengkorak, sisa-sisa manusia, dan benda-benda mengerikan lainnya, ini adalah tempat yang pas untuk anda.


4. Madame Tussauds


Madame Tussauds di London memang sangat terkenal karena koleksi yang sangat besar dari patung lilin dari sebagian besar orang-orang terkenal di dunia. Tetapi awal dari museum ini memiliki koleksi awal yang mengerikan. Madame Tussaud sendiri mulai mengkoleksi selama revolusi Perancis. Dia akan berlari ke guillotine untuk melihat orang-orang telah dieksekusi dan membuat cetakan lilin kepala mereka yang telah terpenggal. Yang paling terkenal mungkin adalah Raja terakhir dari Perancis. Kepala orang-orang yang telah dieksekusi semuanya dipajang di museum bersama dengan koleksi mengerikan lainnya. Untuk membuat keadaan menjadi lebih buruk dan mengerikan, ruang kengerian sekarang telah mempekerjakan aktor untuk melompat dan menakut-nakuti para pengunjung.

3. Museum Anatomi


Honoré Fragonard adalah seorang profesor anatomi. Selama dua puluh tahun dalam hidupnya ia bekerja keras untuk mengumpulkan anatomi dari anggota tubuh manusia. Pada 1794 ia mulai mengumpulkan mayat untuk dipamerkan di musium ini berdasarkan anatomi tubuh. Museum ini dirancang untuk menampilakn secara besar mayat-mayat yang secara pribadi telah dilucuti mulai dari kulit dan anggota lainnya lalu dibalsem dengan resep rahasia, sampai sekarang resep rahasia ini tetap menjadi misteri. Koleksi dari museum ini berisikan anggota tubuh yang dikuliti dan diawetkan, hewan yang diawetkan, anak-anak, dan penjahat yang telah dieksekusi serta koleksi tengkorak dari rumah sakit gangguan jiwa. Museum di Paris ini sangat mengerikan dan tetap meneror pengunjung yang datang


2. Mutter Museum


The Mutter Museum terkenal karena koleksi yang besar dari berbagai tengkorak dan spesimen anatomi termasuk model lilin seorang wanita dengan tanduk manusia tumbuh di dahinya, kerangka manusia tertinggi dari Amerika Utara, usus manusia sepanjang 5 kaki yang berisi lebih dari 40 pon kotoran, dan tubuh dari Soap Lady yang misterius dengan seluruh tubuh mayat itu berubah menjadi sabun setelah dia meninggal. Museum ini juga rumah dari beberapa tumor ganas yang berhasil diangkat dari tubuh Presiden Grover Cleveland , hati siam dari kembar siam yang terkenal Chang dan Eng Bunker, dan pembunuh Presiden Abraham Lincoln, John Wilkes Booth. Apakah anda berani untuk berkunjung ke museum ini, siap-siap untuk berakhir memimpikan kengerian dari museum ini.


1. Purgatory Museum


Menurut doktrin Katolik, orang yang meninggal dengan hanya sedikit dosa pada jiwa mereka akan pergi ke api penyucian untuk dibersihkan oleh api sebelum terbang ke surga. Di Gereja Hati Kudus di distrik Prati Roma, ada sebuah museum kecil yang tersimpan di samping belakang altar . Ini adalah museum api penyucian. Tempat yang benar-benar menakutkan ini memiliki pameran yang mendokumentasikan kasus jiwa-jiwa dari api penyucian yang datang kembali ke bumi untuk menghantui orang-orang. Beberapa item yang dipajang adalah meja dengan tanda hangus dan garis-garis yang diukir oleh tangan dari dunia lain, serta sidik jari terbakar pada pakaian dan seprai. Tapi mungkin item yang paling menakutkan dari semua itu adalah sebuah buku dengan cap tangan manusia dengan kondisi hangus kedalam halaman, cap tangan ini berasal dari seorang biarawan yang telah meninggal dalam kebakaran untuk membersihkan beberapa dosa yang tidak diketahui.

Source Listverse

Jumlah 0 komentar

Silahkan Berkomentar Dengan Selalu Mengikuti Peraturan. Kunjungi http://bit.ly/KomentarWU untuk mengetahui Kebijakan Komentar WowUniknya.net

Artikel Berikutya Next Post
Artikel Sebelumnya Previous Post

Baca Juga