21 Desember 2018

author photo
Top 10 Drama Korea Yang Populer di Tahun 2018
Drama Korea
Wowuniknya.net - Drama yang di produksi oleh Korea Selatan memang tidak ada hentinya. Dari berbagai stasiun televisi Korea Selatan berlomba-lomba untuk menyuguhkan tayangan drama korea yang terbaik dan juga berkulitas. 

Dalam tahun 2018 ini banyak sekli drama korea ditayangkan di stasiun tv besar asal Korea Selatan seperti tvN, KBS, MBC, MBN, OCN, dan JTBC. 


Dari genre romantis, komedi, aksi dan lain sebagainya. Membuat penonton di setiap minggunya penasaran. Biasanya drama korea asal Korea Selatan tayang seminggu dua kali. Penasaran? Drama Korea apa saja yang populer di tahun 2018? Yuk langsung saja simak!

1 ID: Gangnam Beauty

Top 10 Drama Korea Yang Populer di Tahun 2018
Gangnam Beauty @JTBC
Drama Korea ini dikutip berdasarkan webtoon "Nae IDneun Gangnammiin" Oleh Gi MAeng-GI. "Gangnam Beauty" pada wanita yang cantik karena operasi plastik. Gangnam adalah area di Korea Selatan yang dikenal memiliki banyak klinik untuk operasi plastik.

Dengan genre Drama, Romance, dan Komedi. Tayang di JTBC dengan jumlah 16 Episode. Drama ini mengisahkan Kang Mi Rae (Im Soo Hyang), wanita pertama pada semester pertama yang telah melakukan operasi plastik setelah dibully. Walaupun sudah cantik, dia tetap saja diejek dengan julukan "Gangnam Beauty" dan Do Kyung Suk (Cha Eun Woo) adalah seorang laki-laki yang terlahir tampan dan berada di Universitas yang sama dengan Mi Rae. Kyung Suk tidak hanya menilai seseorang dari luarnya saja tapi juga dari dalamnya.

2. What’s Wrong with Secretary Kim? 

Top 10 Drama Korea Yang Populer di Tahun 2018
What's Wrong With Sevretary Kim @tvN
Drama Korea ini dikutip berdasarkan novel "Kimbiseoga Wae Geureolgga" Oleh Jung Kyung Yoon 

Dengan genre Drama, Kantor dan Romance. Tayang di tvN dengan jumlah 16 Episode. Drama ini mengisahkan Lee Young Joon (Park Seo Joon) sebagai wakil presiden di perusahaan nya. Dia sangat pintar, kaya dan juga tampan, tapi karakter buruknya adalah sikapnya sombong. Sedangkan Kim Mi So (Park Min Young) adalah sekretaris Lee Young Joon, dan memandang Lee Young Joon adalah pria yang sempurna dimatanya, dan tiba-tiba saja Kim Mi So memutuskan untuk mengundurkan diri.

3. 100 Days My Prince

Top 10 Drama Korea Yang Populer di Tahun 2018
100 Days My Prince @tvN
Dengan genre Drama, sejarah, romance dan komedi. Tayang di tvN dengan jumlah 16 episode.

Drama ini mengisahkan Lee Yool (DO) seorang putra mahkota. Karena usaha pembunuhan terhadapnya, sang Putra Mahkota terjatuh dari tebing. Lee Yool kehilangan ingatannya dan mengembara 100 hari lamanya dengan nama dan kepribadian baru. Selama 10 hari mengembara, Lee Yool bertemu Hong Shim (Nam Ji Hyun) kepala detektif pertama di Joseon.

4. I'm Not a Robot

Top 10 Drama Korea Yang Populer di Tahun 2018
I'm Not Robot @MBC
Dengan genre Fiksi ilmiah dan romance.Tayang di MBC dengan jumlah 32 Episode.

Drama Korea ini mengisahkan tentang pria yang mencintai robot. Bermula dari seorang Kim Min Kyu (Yoo Seung Hoo) yang tidak memiliki pacar karena dia mempunyai alergi terhadap orang lain. Kim Min Kyu (Yoo Seung Hoo) bertemu dengan robot dan jatuh cinta pada robot itu. Jo Ji Ah (Chae Soo Bin) adalah wanita yang menyamar sebagai robot Aji 3 yang dikembangkan oleh mantan pacarnya.


5. Encounter (Boyfriend)

Top 10 Drama Korea Yang Populer di Tahun 2018
Encounter @tvN
Drama Korea ini bergenre melodrama dan romance. Tayang di tvN dengan 16 Episode

Drama ini adalah tentang pria dan wanita yang dipersatukan oleh takdir. Wanita yang tampaknya memiliki semuanya dan pria yang tidak memiliki apapun itu akhirnya bertemu dan mereka harus memutuskan jalan mana yang harus dilakukan: melepaskan kekayaan dan otoritas atau menyerahkan kehidupan biasa.

Cha Soo Hyun (Song Hye Gyo) adalah putri seorang politisi. Setelah lulus kuliah, dia menikahi putra keluarga yang menjalankan perusahaan besar. Pernikahannya adalah sebuah pernikahan yang memiliki manfaat bagi ayahnya yang seorang politisi.

Setelah memiliki anak, Cha Soo Hyun terpaksa bercerai. Dan akhirnya dia pun bercerai. Sementara itu, Kim Jin Hyuk (Park Bo Geum) adalah seorang pemuda biasa.

Dia mencoba mencari pekerjaan tetap dan bekerja paruh waktu untuk sementara. Dia terus gagal dalam melamar pekerjaan tetap di perusahaan tempat dia ingin bekerja. Dia memutuskan untuk melakukan perjalanan ke luar negeri. Di sana, dia bertemu Cha Soo Hyun.

6. Memories of the Alhambra

Top 10 Drama Korea Yang Populer di Tahun 2018
Memories of the Alhambra @tvN
Dengan genre drama, misteri, fantasi, aksi dan romance. Tayang di tvN (Korea Selatan) dan Netflix dengan 16 Episode

Drama ini mengisahkan Yoo Jin Woo (Hyun Bin)dan Jung Hee Joo (Park Shin Hye) yang unik dan menegangkan. Yoo Jin Woo adalah CEO perusahaan investasi yang berjiwa keras. Dan Jung Hee Joo adalah seorang gitaris klasik yang pergi ke Spanyol untuk melanjutkan studinya. Semenjak orang tuanya meninggal, Jung Hee Joo melakukan banyak pekerjaan untuk dirinya sendiri.

7. Are You Human Too? 

Top 10 Drama Korea Yang Populer di Tahun 2018
Are You Human Too? @KBS2
Dengan genre Fiksi ilmiah, misteri dan romance. Tayang di KBS2 dengan jumlah 32 Episode.

Drama Korea ini mengisahkan tentang perjalanan hidup pemuda berparas tampan dan kaya bernama Nam Shin (Seo Kang Joon), Nam Shin adalah putra pemilik perusahaan besar di bidang kecerdasan buatan (AI)dan robotika.

Karena berpisah dengan anaknya, ibunya Nam Shin sangat rindu padanya dan membuat robot tiruan dan kemudian diberi nama Nam Shin III.


8. Rich Man

Top 10 Drama Korea Yang Populer di Tahun 2018
Rich Man @MBN
Drama Korea ini merupakan remake berdasarkan cerita asli dari serial tv jepang dengan judul "Rich Man, Poor Woman".

Dengan genre komedi dan romance. Tayang di MBN/Dramax dengan jumlah 16 Episode. Mengisahkan Lee Yoo Chan (Soo Ho) seorang programmer jenius sekaligus CEO sebuah perusahaan IT besar yang sulit mengenali wajah orang termasuk cinta pertamanya. Hingga Kim Bo Ra(Ha Yun Soo) hadir dalam kehidupannya sebagai pencari kerja dengan sikap positif, serta memiliki ingatan kuat.

9. Eurachacha Waikiki 

Top 10 Drama Korea Yang Populer di Tahun 2018
Eurachacha Waikiki @JTBC
Dengan genre komedi dan drama. Tayang di JTBC dengan 20 Episode. 

Drama Korea ini mengisahkan Kang Dong Goo (Kim Jung Hyun) bermimpi untuk menjadi sutradara film, tapi itu tidak terjadi. Cheon Joon Ki (Lee Yi Kyung) ingin mengikuti jejak ayahnya dan menjadi aktor, dan sekarang hanya menjadi aktor kecil. Bong Doo Sik (Son Seung Won) datang ke Seoul untuk menjadi penulis skenario, tapi itu tidak mudah baginya.

Ketiga pria ini menjalankan guest house Waikiki di Itaewon, Korea Selatan. Penginapan mereka mengalami kebangrutan dan kemudian muncul bayi misterius dan ibu tunggal muncul di Waikiki

10. Terius Behind Me

Top 10 Drama Korea Yang Populer di Tahun 2018
Terius Behind Me @MBC
Drama Korea ini bergenre drama, misteri, romance dan komedi. Tayang di MBC dengan jumlah 32 Episode.

Terius Behind Me Mengisahkan seorang wanita Go Ae Rin (Jung In Sun) yang tiba-tiba tiba di rumah. Bersama dengan Kim Bon / Terrius (So Ji Sub), agen ops hitam legendaris di National Intelligence Service (NIS) yang bersembunyi setelah menghilang tanpa jejak. Mereka bekerja sama untuk mengungkap konspirasi yang sangat besar yang melibatkan Go Ae Rin.

(Ref: wowuniknya.net, kpopmap.com, kordramas, berbagai sumber)

Jumlah 0 komentar

Silahkan Berkomentar Dengan Selalu Mengikuti Peraturan. Kunjungi http://bit.ly/KomentarWU untuk mengetahui Kebijakan Komentar WowUniknya.net

Artikel Berikutya Next Post
Artikel Sebelumnya Previous Post

Baca Juga