19 Oktober 2016

author photo
Sampai saat ini dunia barat masih menganggap agama islam adalah agama teroris, dimanapun seorang muslimin berada pasti ada saja sekelompok orang yang selalu mendiskriminasi dan mengkucilkan. Baru-baru ini terdengar prilaku tidak meyenangkan dari seorang pria yang berada di salah satu pesawat tujuan Meksiko.

Seorang pria dari Chicago dijatuhi hukuman karena menarik jilbab wanita muslim sambil berteriak dalam sebuah penerbangan Southwest Airlines dari Chicago, Amerika Serikat ke Albuquerque di Meksiko.

Southwest Airlines

Gill Parker Payne, 37 tahun, didenda 815 euro (setara Rp 11,6 juta) dan masa percobaan tahanan selama satu tahun akibat ulahnya tersebut.

Dilansir dari laman Independent, Rabu (19/10), jaksa Amerika Serikat Damon. P mengatakan, "Kasus ini dapat menjadi pelajaran bagi siapapun agar tidak menggunakan ancaman atau intimidasi untuk mengganggu hak individu. Terutama dalam pilihan beragama."

Pada saat penerbangan, Payne duduk di belakang korban, Khawla Abdel-Haq. Dia mengaku sempat menatap wanita itu sebelum menghardiknya. "Lepas ini (jilbab). Ini Amerika!"

Baca Juga :

  1. Astaga, Pria Ini Sudah Mempunyai 97 Istri Dan Ingin Kawin Lagi
  2. Wow, Dua Orang Pria Ini Memainkan Bom Bom Car Ditengah Jalan, Lalu Membuat Kemacetan

Abdel-Haq sendiri mengalami trauma karena kejadian itu. Dia takut meninggalkan rumah selama berminggu-minggu.

Payne menyatakan penyesalannya dan meminta maaf. "Saya mabuk selama penerbangan. Saya malu (telah melakukannya). Benar-benar malu." (Ref: sandak, independent.co.uk, merdeka.com)

Jumlah 0 komentar

Silahkan Berkomentar Dengan Selalu Mengikuti Peraturan. Kunjungi http://bit.ly/KomentarWU untuk mengetahui Kebijakan Komentar WowUniknya.net

Artikel Berikutya Next Post
Artikel Sebelumnya Previous Post

Baca Juga