25 September 2016

author photo
Kontes kecantikan biasanya menampilkan kegemulaian, kecantikan maupun kepintaran dari para peserta. Menurut wikipedia Sebuah kontes kecantikan, adalah kompetisi yang terutama berfokus pada fisik keindahan kontestan, meskipun kontes seperti itu sering menggabungkan kepribadian, bakat, dan jawaban atas pertanyaan juri sebagai kriteria penilaian.

Tetapi bagaimana dengan kontes di mana para peserta unjuk gigi dengan wajah paling jelek atau kontes yang pesertanya sayuran berukuran raksasa? Mungkin masih terdengar asing di telinga kita. Tetapi kontes-kontes dengan konsep tak biasa ini memang benar-benar ada dan masih berlangsung hingga saat ini. Mau tau keseruan dari kontes kecantikan paling aneh di dunia, berikut informasinya yang berhasil dikutip dari laman Merdeka.com

1.Kontes rambut beku - Kanada

Dua Orang peserta wanita yang mengikuti kontes rambut beku
Setiap Februari, pemandian air panas Takhini Hot Pools mengadakan sebuah kontes kecantikan yang cukup aneh. Pemandian yang berlokasi di Whitehorse, Yukon, Kanada itu menjadi tuan rumah untuk Hair Freezing Contest alias kontes rambut beku.

Pada bulan Februari, Kanada masih dihempas musim dingin. Suhu yang sangat rendah membuat rambut basah para pengunjung pemandian membeku dalam waktu singkat, menghasilkan bentuk-bentuk yang aneh. Dari sanalah ide untuk Hair Freezing Contest muncul.

Para pengunjung pun mengikuti lomba dengan senang hati. Sambil berendam di kolam air hangat, mereka sengaja membentuk rambut masing-masing dengan berbagai gaya yang unik. Dari seluruh kontestan, tiga pemenang dipilih oleh manajemen pemandian. Menurut laporan Buzzfeed, masing-masing mendapatkan hadiah uang tunai sebesar $ 150. Jumlah yang lumayan untuk sebuah lomba iseng.

2.Kontes sayuran raksasa - Amerika Serikat

Kontes Sayuran Raksasa
Kontes sayur-mayur berukuran raksasa mungkin terdengar cukup akrab. Perlombaan seperti ini bisa dijumpai di beberapa negara, antara lain Inggris, Kanada, dan Amerika Serikat.

Salah satu kontes sayur raksasa yang paling unik adalah The Alaska State Fair yang diadakan di Palmer, Alaska, Amerika Serikat. Dalam kontes ini, menjumpai sayuran jumbo seperti kubis seberat 62 kilogram, blewah yang beratnya nyaris 30 kilogram, hingga brokoli dengan berat 15 kilogram adalah hal biasa. "Beberapa begitu besar, Anda bahkan tidak bisa mengenali lagi (sayuran) apa sebenarnya itu," kata salah satu juri kontes, Kathy Liska seperti dilansir Amusing Planet.

Kebanyakan 'peserta' kontes ini berasal dari tanah pertanian di Desa Matanuska-Susitna. Desa ini memang terkenal sebagai penghasil buah dan sayuran berukuran raksasa. Entah apa yang menjadi kunci pertumbuhan tanaman di sana. Namun para petani setempat meyakini matahari Alaska yang bersinar lebih dari 12 jam dan tanah subur sebagai 'pupuk' terbaik untuk buah dan sayur.

3.Kontes biksu tertampan - Jepang

Acara kontes biksu tertampan di Jepang
Para biksu yang seharusnya menjauhi urusan duniawi mengikuti kontes kecantikan mungkin terdengar aneh. Namun kenyataannya Tokyo pernah menggelar kontes semacam itu. Pada bulan Agustus 2016 lalu, diadakan kontes biksu tertampan di acara Life Ending Industry Expo. Dilansir DailyMail, kontes tersebut sudah diadakan selama dua tahun, sejak tahun 2015 lalu.

Kontes ini sebenarnya hanya bertujuan untuk menarik perhatian massa, memperkenalkan image para pemuka agama Buddha yang dekat kepada masyarakat. Dari tiga peserta yang mengikuti kontes, seorang biksu perempuan bernama Koyu Osawa berhasil mendapatkan suara pemilih terbanyak dan memenangkan kontes. Biksu berwajah lembut ini menarik perhatian para pengunjung yang sekaligus bertindak sebagai juri berkat kecantikannya dan aura ketenangan yang dia pancarkan saat memperagakan sesi meditasi di panggung.

4.Kontes kumis dan jenggot terunik - Amerika Serikat

Peserta dengan Kumis dan Jenggot yang Unik
Beberapa negara di dunia menyelenggarakan kontes kecantikan khusus para pria berkumis dan berjenggot lebat. Salah satunya adalah Just for Men National Beard and Moustache Championships yang rutin diadakan setiap tahun di Amerika Serikat. Dalam acara ini, para peserta adu keindahan kumis dan jenggot dalam berbagai kategori yang unik, antara lain kumis Inggris, Salvador Dali, kumis ala Hungaria, jenggot kambing, kumis dan cambang gaya Fu Manchi, dan kumis separuh gaya imperial. Namun kategori kumis dan jenggot gaya bebas yang biasanya paling menarik perhatian, sebab di sini para peserta mengerahkan kreativitas untuk menciptakan model jenggot paling unik.

Tahun 2016 ini, Just for Men National Beard and Moustache Championships diadakan di Nashville, Tennessee pada tanggal 3 September lalu. Menurut situs resmi National Beard Championships, gelar juara umum dimenangkan oleh Taylor Welden.


5.Kontes anjing paling buruk rupa - Amerika Serikat

Salah satu peserta kontes Anjing Paling Jelek
Hewan yang tak memiliki wajah rupawan dan bentuk tubuh menarik pun punya hak untuk unjuk gigi dalam kontes kecantikan. Barangkali pemikiran itulah yang ada di benak para penyelenggara World's Ugliest Dog Competition. Kompetisi ini diadakan setiap tahun dan diikuti oleh anjing-anjing yang memiliki fisik tak sempurna, entah itu karena kecelakaan atau karena cacat bawaan.

World's Ugliest Dog Competition diadakan di Sonoma-Marin Fair, Petaluma, California, Amerika Serikat setiap tahun. Dengan adanya kontes kecantikan ini, diharapkan para pemilik hewan bisa memberikan kebanggaan baru bagi anjing-anjing mereka.

Menurut situs resmiWorld's Ugliest Dog Competition, tahun ini gelar juara dimenangkan olehSweepee Rambo, anjing milik Jason Wurtz dari Van Nuys, California.

6.Kontes wajah paling jelek - Inggris

Kontes Wajah paling jelek
Kalau ada kontes kecantikan untuk anjing paling buruk rupa, tentunya tak aneh lagi kalau ada kontes serupa dengan kontestan manusia. Kali ini namanya The World Gurning Championship. Dalam kontes ini, para peserta berlomba membuat wajah-wajah aneh di depan para penonton dan dewan juri. Pemenangnya adalah yang berhasil membuat wajah paling jelek, kocak, atau mengerikan.

The World Gurning Championshipdiadakan setiap tahun di Egremont, Cumbria, Inggris. Ternyata kontes tersebut sudah berlangsung sejak tahun 1267, awalnya sebagai bagian dari Egremont Crab Fair.

7.Kontes memakai lebah - China

Seorang Wanita yang mengikuti kontes
Kontes aneh terakhir berasal dari China. Dilansir Imagine China, pada tahun 2011 lalu dua orang pria asal Shaoyang adu kenekatan dengan mengenakan 'baju lebah' selama 60 menit. Kedua peserta, Wang Dalin (42 tahun) dan Lc Kongjiang (20 tahun) berdiri di tengah peternakan lebah dan membiarkan seluruh tubuh mereka dikerubuti lebah. Pemenangnya adalah peserta yang berhasil mengumpulkan jumlah lebah terbanyak di tubuhnya.

Aksi berbahaya ini berlangsung dengan lancar, tak ada kecelakaan yang membahayakan peserta, juri, maupun penonton. Walaupun begitu, kemenangan Wang Dalin dengan 26 kilogram lebah gagal memecahkan rekor dunia yang tercatat di Guinness World Records.(merdeka.com/berbagai sumber)

Jumlah 0 komentar

Silahkan Berkomentar Dengan Selalu Mengikuti Peraturan. Kunjungi http://bit.ly/KomentarWU untuk mengetahui Kebijakan Komentar WowUniknya.net

Artikel Berikutya Next Post
Artikel Sebelumnya Previous Post

Baca Juga