15 Februari 2017

author photo
Biasanya lemari es digunakan untuk menyimpan bahan makanan agar lebih awet dan tak mudah basi. Selain itu ada juga yang malas untuk memanaskan makanan di pagi hari dan lemari es menjadi solusi yang tepat. Dan ada beberapa makanan yang lebih nikmat ketika disajikan dalam keadaan dingin. Misalnya coklat, makanan ringan dan lain sebagainya. Tapi ternyata selain makanan tersebut ada beberapa sajian yang juga masih sangat enak ketika disimpan dikulkas. Ada 7 makanan yang disinyalir lebih enak dan nikmat ketika disimpan di dalam lemari es. Yuk langsung saja simak!

1. Fried Chicken

Ayam Goreng
Banyak makanan instan yang disimpan dalam kulkas. Ini bisa diaplikasikan ketika fried chicken tak ingin terburu-buru dimakan setelah dipanaskan. Menaruh jenis ayam goreng ini di kulkas juga disinyalir dapat mencegah minyak berlebih terserap daging ayam.

2. Lasagna

Lasagna
Pasta dengan bubuhan mozarella ini memang nikmat ketika disajikan dalam keadaan hangat. Namun, tak kalah lezat ketika disajikan dalam keadaan dingin. Mozarella akan mengeras ketika dimasukkan ke dalam kulkas dan saus lasagna pun ikut mengental. Ini akan menjadi rasa nikmat yang baru ketika baru keluar dari lemari pendingin.

3. Potongan Kue

Potongan Kue
Potongan kue, apalagi jika kue tersebut mengandung cokelat akan terasa nikmat setelah dikeluarkan dari kulkas selama sehari. Teksturnya semakin crunchy dan renyah.

4. Pizza

Pizza
Pizza dingin tidak membutuhkan tambahan apapun untuk membuatnya nikmat. Karena pada dasarnya makanan ini sudah menggoda. Untuk menambah kenikmatannya, coba bubuhi dulu dengan saus favorit kemudian dinginkan dalam lemari pendingin.

5. Donat

Donat
Cantiknya tampilan donat berbanding lurus dengan rasa yang diberikan. Untuk menjaga kecantikan saus pada donat, diamkan dalam kulkas. Donat dingin tampaknya jauh lebih lezat dibandingkan sajian donat hangat.

6. Saus Kacang

Saus Kacang
Kalau suka, kalian bisa mendiamkan selai kacang di dalam kulkas. Apalagi untuk yang suka sarapan dengan roti, selai kacang dingin memiliki tekstur yang sangat kental dan terasa.

7. Kopi

Kopi
Kopi terasa jauh lebih nikmat ketika disajikan dalam keadaan dingin. Lebih lembut dan manis. Akan lebih lezat ketika ditambahkan dengan susu dan gula, rasanya akan seperti milkshake rasa kopi. Dari ketujuh makanan di atas, mana yang sudah pernah kalian coba?

Baca Juga:
  1. 7 Rutinitas Yang Seharusnya Kamu Lakukan Untuk Menghemat Waktu!
  2. Lepaskan Beban Yang Memberatkan Dirimu, Jika Kamu Ingin Bahagia!
  3. Yuk Dicoba, 3 Cara Alami ini Bantu Hilangkan Flek Pada Wajah
  4. Jangan Khawatir Memiliki Kuku Kuning? Ini Cara Mengatasinya!
  5. Inilah 8 Kota di Dunia Dengan Transportasi Umum Paling Berbahaya Bagi Perempuan.
(Ref: diahanggra, catatansandk.com, sty;e.tribunnews.com)

Jumlah 0 komentar

Silahkan Berkomentar Dengan Selalu Mengikuti Peraturan. Kunjungi http://bit.ly/KomentarWU untuk mengetahui Kebijakan Komentar WowUniknya.net

Baca Juga