27 Desember 2016

author photo
Musik adalah suara yang disusun demikian rupa sehingga mengandung irama, lagu, dan keharmonisan terutama dari suara yang dihasilkan dari alat-alat yang dapat menghasilkan irama Walaupun musik adalah sejenis fenomena intuisi, untuk mencipta, memperbaiki dan mempersembahkannya adalah suatu bentuk seni.

Biasanya beberapa restoran siap saji maupun tidak memutar musik untuk menarik pelanggan. Tahu tidak? Jika restoran laris bisa juga karena pengaruh musik yang diputar. Yuk langsung saja simak!

Ilustrasi Restoran
Musik dengan Tempo Cepat

Banyak restoran yang ingin kita datang dan membuat keputusan cepat tanpa berpikir lama tentang harga menunya. Selain itu, restoran yang memutar musik dengan tempo cepat ini juga ingin agar kita datang dan pulang cepat supaya pelanggan baru bisa datang dan langsung mendapat meja tanpa harus menunggu lama.

Musik bertempo cepat ini bisa meningkatkan tempo detak jantung dan napas. Sehingga kita akan melakukan sesuatu dengan cepat juga, termasuk soal cepat menghabiskan makanan dan melakukan segalanya tanpa berlama-lama. Musik dengan volume keras pun juga bisa memberi efek yang hampir sama dengan musik bertempo cepat. 

Musik Klasik

Musik klasik bisa mempengaruhi keputusan kita soal berapa banyak yang akan kita habiskan. Jika musik klasik dikombinasikan dengan atmosfer yang berkelas, maka kita akan merasa harga yang sebenarnya mahal itu masih cukup terjangkau. Tak heran jika banyak restoran yang menyediakan minuman beralkohol memasang musik klasik agar tamu bisa terpengaruh untuk memilih minuman dengan harga yang mahal.

Musik yang Menciptakan Perasaan Bahagia

Banyak restoran yang menyadari kalau pelanggan bisa rela menghabiskan lebih banyak uang bila mood-nya sedang bahagia atau membaik. Dan musik merupakan media yang paling ampuh untuk mempengaruhi emosi.

Lagu sedih membuat kita jadi melow dan ingin menangis. Lagu bahagia membuat kita ingin menari. Oleh karena itu, banyak restoran yang memilih untuk memutar musik dengan tema bahagia untuk memberi pengaruh positif pada mood atau suasana hati.

Musik memang bisa mempengaruhi mood dan emosi. Tapi semua juga bakal kembali pada diri kita sendiri. Tentang bagaimana kita mengendalikan emosi dan pikiran kita saat berada di suatu tempat.

Baca Juga:
  1. Kasih Yang Tak Terbalas "Maafkan Aku Ibu"
  2. Cara Mudah Agar Rambutmu Cepat Kering
  3. Inilah 5 Deretan Girlband Korea Selatan Yang Bubar di Tahun 2016
  4. 10 Drama Korea Paling Seru dan Keren Sepanjang Masa
  5. Inilah 6 Orang Yang Mempunyai Nama Terpanjang 
(Ref: diahanggra, catatansandk.com, vemale.com)

Jumlah 0 komentar

Silahkan Berkomentar Dengan Selalu Mengikuti Peraturan. Kunjungi http://bit.ly/KomentarWU untuk mengetahui Kebijakan Komentar WowUniknya.net

Artikel Berikutya Next Post
Artikel Sebelumnya Previous Post

Baca Juga